Dikpora Sudah BAP Oknum Guru P3K yang Ditangkap Basah bersama Suami Orang, BKPSDM akan Segera Panggil yang Bersangkutan

Dikpora Sudah BAP Oknum Guru P3K yang Ditangkap Basah bersama Suami Orang, BKPSDM akan Segera Panggil yang Bersangkutan

JB saat tangkap basah NNL dengan suaminya MM  hari senin 1/12/23.

Kota Bima, Beritabima.com - Dikpora Kota Bima  merespon laporan terkait oknum Guru SDN 46 Kota Bima berinisial NNL (39) yang ditangkap basah isri saat bersama suami orang MM (60) warga Manggemaci Kota Bima di kos - kosan NNL di RT 11 RW 04 Kelurahan Penaraga Kecamatan Raba Kota  Bima yang terjadi pada senin 1 Desember 2023 lalu. 

Kepala Dinas Dikpora Kota Bima Drs Supratman, M.Ap yang dihubungi awak media beritabima.com melalui whatsapp hari  ini rabu 3 Januari 2023 mengakui telah melakukan Berita Acara Pemeriksaan (BAP). 

"Terkait dengan oknum guru tersebut, Dinas sudah melakukan BAP," Kata Supratman. 

Baca juga

Pelakor yang juga Oknum Ibu Guru di Kota Bima Ditangkap Basah Sedang Bersama Suami Orang

Ketua LKPM NTB Mengutuk Keras Terkait Oknum Guru Ditangkap Basah Sekamar Bersama Suami Orang

Ketua Forkobi Jakarta Angkat Bicara  Terkait Kasus Oknum Guru di Kota Bima yang Ditangkap Basah Sekamar bersama Suami Orang

Tragis, Jual Beli Celana Berujung Maut

Bupati Lantik 109 Pejabat Struktural dan Fungsional

Supratman juga menambahkan bahwa hasil BAP nantinya akan diserahkan ke BKPSDM Kota Bima.

"Hasil BAP akan disampaikan ke BKPSDM untuk proses lebih lanjut sebagai bahan kebijakan pimpinan, " Katanya. 

Sementara pihak BKPSDM yang dikonfirmasi kembali terkait BAP dari dikpora, Kadis BKPSDM H.A Wahid mengakui sudah menerima BAP dari Dinas Dikpora dan akan segera memanggil NNL. 

"iya tadi sudah disampaikan ke staf saya, yang bersangkutan akan segera kita Panggil, " Ujar H.A Wahid.(RED


Posting Komentar

0 Komentar