-->

Notification

×

Wujudkan Kota Bima BISA, Camat Mpunda dan Jajaran Gelar Gotong Royong di Taman Ria

10/10/25 | 10/10/2025 WIB | 2025-10-10T06:17:12Z

Kota Bima, Beritabima.com - Sebagai bentuk respon atas undangan Wali Kota Bima sekaligus wujud nyata dalam mendukung gerakan Kota Bima BISA (Bersih, Indah, Sehat, Asri), jajaran Pemerintah Kecamatan Mpunda menggelar kegiatan gotong royong bersama di kawasan Taman Ria Kota Bima, Jumat pagi (10/10/2025).

Gerakan Kota Bima BISA sendiri merupakan inisiatif dari Wali Kota Bima H. A. Rahman H. Abidin, SE dan Wakil Wali Kota Feri Sofiyan, SH, yang bertujuan menumbuhkan kesadaran kolektif masyarakat untuk menjaga kebersihan, keindahan, dan kesehatan lingkungan kota.

Kegiatan gotong royong tersebut dihadiri langsung oleh Wali Kota Bima H. A. Rahman H. Abidin, SE, bersama Asisten Pemerintahan dan Kesejahteraan Setda Kota Bima, Staf Ahli Wali Kota Bidang Ekonomi, Keuangan, dan Pembangunan, serta perwakilan sejumlah instansi seperti DPPKB, DP3A, Dinas Perpustakaan dan Arsip, Dinas Ketahanan Pangan, Dinas Perikanan dan Kelautan, dan Dinas PUPR.

Turut serta pula Camat Mpunda dan seluruh jajarannya, lurah se-Kecamatan Mpunda, Tim Siaga Bencana Kelurahan (TSBK), karang taruna, LPM, serta RT dan RW dari berbagai kelurahan di kecamatan mpunda. Suasana gotong royong tampak ramai dan penuh semangat kebersamaan.

Camat Mpunda, Nurwahidah,SH menyampaikan rasa syukur atas antusiasme peserta dan apresiasi atas kehadiran langsung Wali Kota Bima.

 “Kegiatan kali ini sangat ramai karena semua undangan hadir. Yang istimewa, gotong royong di wilayah Kecamatan Mpunda langsung dihadiri oleh Bapak Wali Kota Bima,” ujarnya.

Nurwahidah juga mengimbau seluruh masyarakat di wilayah Kecamatan Mpunda, dan warga Kota Bima pada umumnya, agar terus mendukung serta mensosialisasikan program unggulan Pemerintah Kota Bima dengan motto Kota Bima BISA.

 “Mari kita sama-sama menjaga kebersihan dengan membuang sampah pada tempatnya dan mengeluarkan sampah sesuai jadwal yang telah ditentukan oleh Dinas DLH Kota Bima. Dengan kebersamaan, kita bisa menjadikan Kota Bima sebagai kota yang bersih, aman, dan nyaman bagi semua,” pesannya.

Ia menegaskan bahwa kegiatan ini bukan sekadar rutinitas, tetapi bagian dari gerakan perubahan perilaku masyarakat menuju Kota Bima yang lebih bermartabat.

 “Gerakan BISA ini akan terus kami gaungkan lebih luas lagi agar menjadi budaya bersama seluruh warga Kota Bima,” tutupnya.(RED)

×