Notification

×

Kategori Berita

Cari Berita

Indeks Berita

Kunjungi Anggotanya Yang Sakit, Kapolres Bima AKBP Hariyanto SH, SIK, Berikan Semangat dan Motifasi

1/22/23 | 1/22/2023 WIB Last Updated 2023-01-22T03:28:17Z

 


Kabupaten Bima. Sebagai Wujud kepedulian dan Kebersamaan Keluarga Besar Polri Kepala Kepolisian Resor Bima Kabupaten Polda NTB AKBP Hariyanto SH, SIK, mengunjungi  Seorang Personel nya yang sedang sakit di Desa Nisa Kecamatan Woha Kabupaten Bima Sabtu 21/01/23 Pukul 14.00. Siang Tadi.


Dalam kunjungan nya ke Rumah Aipda Mukhlis yang menderita sakit itu, Kapolres Bima AKBP Hariyanto SH, SIK, Didampingi oleh Wakapolres Bima Kompol Abdurahman Spd, kasi Dokes Polres Bima Iptu Sukardin, dan kasi humas Iptu Adib Widayaka.


Sakit yang diderita oleh Aipda Muklis di bagian empedu pasca dilakukan Operasi pengangkatan  empedu pada Juni tahun 2022 namun di luka bekas operasi itu mengeluarkan cairan hingga sekarang.


Kapolres Bima AKBP Hariyanto SH, SIK, melalui kasi humas Iptu Adib Widayaka mengatakan kunjungannya tersebut untuk memberikan semangat dan doa kepada anggota yang sedang sakit agar diberikan kesembuhan sehingga dapat kembali melaksanakan tugas mulia sebagai pelayan masyarakat.


"Kami keluarga besar Polri sudah sepatutnya saling memberikan dukungan satu sama lain, dan kunjungan saya ke anggota saya, dengan  mengharap ridho Allah kami memanjatkan doa semoga Aipda Muhklis cepat sembuh dari sakit,” ucap Kapolres Sebagaimana dikutip Adib.


Selain itu, Kapolres juga memberikan motivasi semangat kepada anggotanya yang sedang sakit agar tetap kuat dalam menghadapi sakit yang diderita sembari terus memanjatkan doa kepada sang pencipta memohon kesembuhan.


"Saya berpesan ke anggota saya agar terus menguatkan hati, dan timbulkan semangat untuk kesembuhan, dan bisa segera bergabung bersama untuk menjalankan tugas sebagai anggota Polri,” pesan Kapolres


Dikatakannya Insa Allah dalam waktu Dekat  Aipda Muhklis akan  Diterbangkan ke Rumah Sakit Polri Dr. Sukanto Kramat jati Jakarta timur untuk mendapatkan perawatan medis lanjutan Imbuhnya.


"Tetap semangat, jangan pernah berhenti memohon kesembuhan kepada Allah SWT" Ujar Kapolres diulas Adib.(RED)




Tag Terpopuler

close