Notification

×

Kategori Berita

Cari Berita

Indeks Berita

Bantu Pasang KWH Meter Listrik Gratis, Pengurus Mushola: Terimakasih Pak Kapolres

3/22/23 | 3/22/2023 WIB Last Updated 2023-03-21T22:17:57Z

 


Kepala Kepolisian Resor Bima Polda NTB AKBP Hariyanto SH, SIK melaksanakan Bhakti Sosial di Desa Roka Kecamatan Belo Kabupaten Bima.

AKBP Hariyanto SH, SIK, dalam kegiatan tersebut ikut didampingi Kasat Intel AKP Syafruddin dan disambut langsung oleh Kepala Desa Roka Suhaimin dan pengurus Mushola Babur Rizki.

Selasa 21/03/23 Sekira Pukul 15.00.Wita Kapolres Bima melaksanakan Bhakti sosial dalam rangka menyerahkan bantuan berupa Satu KWH/meteran Listrik untuk penerangan Mushola Babur Rizki di Desa Roka Kecamatan Belo Kabupaten Bima.


Pengurus Mushola Babur Rizki mengucapkan terimakasih yang tiada terhingga kepada AKBP Hariyanto yang telah menyisihkan sebagian Rizkinya memasang listrik di Mushola Babur Rizki.



"Dua Puluh tahun Mushola kami tidak memiliki penerangan/ Listrik berkat Bapak Kapolres Alhamdulillah Mushola sekarang terang" Ujar Hamzah pengurus Mushola.

Terimakasih Pak Kapolres semoga Allah memberikan kemudahan dalam menjalankan tugas Mulianya sebagai pelindung, pelayan dan pengayom Masyarakat, Ucap Hamzah 

Kapolres Bima AKBP Hariyanto SH, SIK melalui kasi humas Iptu Adib Widayaka menuturkan, dirinya mendapatkan informasi bahwa salah satu Mushola di Desa Roka tidak memiliki penerang.

Menindak lanjuti informasi itu Orang nomor satu di Polres Bima ini berkoordinasi dengan Pihak PLN.

"Alhamdulillah setelah saya  berkoordinasi dengan pihak PLN, hari ini listrik di pasang di Mushola Babur Rizki" Ungkap Kapolres sebagaimana diulas Adib.

Semoga apa yang kami lakukan bermanfaat bagi masyarakat Desa Roka dan menjadi Nilai Ibadah dihadapan Allah SWT Imbuhnya.(RED)


Tag Terpopuler

close