Jika Tak Ada Halangan, Insaa Allah Ajiman Siap Maju Sebagai Calon Walikota Bima pada 2024 Mendatang

Jika Tak Ada Halangan, Insaa Allah Ajiman Siap Maju Sebagai Calon Walikota Bima pada 2024 Mendatang

H. Arahman H. Abidin,SE

Kota Bima, Beritabima.com - Berbicara tentang niat serta keinginan untuk melakukan sesuatu tentu atas ijin Allah SWT, begitulah yang disampaikan mantan Wakil Walikota Bima H. Arahman H. Abidin,SE. Jika tidak ada halangan,  Putra terbaik tanah Bima ini, In Syaa Allah akan kembali maju mencalonkan diri sebagai Calon Kepala Daerah Kota Bima pada pesta demokrasi Tahun 2024 nanti Minggu, (22/4/22).

H. A.Rahman H. Abidin, SE, yang yang sekarang sebagai Ketua Fraksi Partai Demokrat DPRD Provinsi NTB merupakan sosok asing lagi di seluruh kalangan serta memiliki jam terbang tinggi di dunia perpolitikan tanah Bima, pernah menduduki jabatan Wakil Wali Kota Bima 2010-2013 / 2013-2018 hingga saatnya Pilkada Kota Bima 2018.

Sebagai bahan ingatan publik, H. A.Rahman H.Abidin tidak hanya berpengalaman di bidang pemerintahan, juga menduduki posisi strategis bidang penggodokan anggaran APBD Kota Bima saat menjadi anggota DPRD Kota bima. Hingga saat ini mantan Ketua Koni dan Ketua PSSI Kota Bima  yang saat ini merupakan anggota Badan Anggaran (Banggar) di Legislatif Propinsi NTB.

Baca Juga Berita Lain:

Diduga Kedapatan Curi Handphone, Seorang Ibu Paruh Baya Ditangkap Tim Puma I

Polsek Sape Terima Penyerahan Barang Bukti Puluhan Anak Panah Hasil Sitaan

Polisi Minta Semua Elemen Bergerak Hentikan Kasus Pemanahan di Bima

Sebagai Anggota DPRD Propinsi NTB Dapil VI, pihaknya bekerja keras turun ke lini-lini pemukiman warga guna secara dekat melihat dan mendengarkan keluhan dan masukan rakyat dalam rangka perbaikan taraf hidup rakyat di dapilnya. Termasuk situasi terkini jalan lintas Dodu, penghubung lintasan pengguna kendaraan Sape-Bima yang melewati Dodu yang sudah rusak parah.

" Dulu saat saya dipemerintahan Kota Bima, jalan lintas Dodu- Sape sudah diusulkan peningkatan statusnya dari jalan kota ke jalan propinsi. Nanti sy cek dulu. Jika masuk jalan propinsi, kebetulan saya di DPRD Propinsi, Insaa Allah saya siap untuk tuntaskan perbaikinya," Beber Aji Man Sapaan Akrab H. Arahman H Abidin ini.

Saat ditanya soal ajang Pilkada Kota Bima 2024, sebagai warga Negara yang baik ingin mengabdi untuk kesejahteraan rakyat di daerah, pihaknya mengungkapkan In Syaa Allah akan mengikuti Calon Pilkada Kota Bima 2024, Jika diberi umur panjang oleh yang Maha Kuasa.

"Insyaa Allah pada 2024 saya kembali ikut Calon Wali Kota Bima," Singkat H.A.Rahman yang dikutip dari Londa Post.(BB-01).

Posting Komentar

0 Komentar

Tag Terpopuler