Kota Bima, Beritabima.com – Wali Kota Bima, H. A. Rahman H. Abidin, menerima kunjungan silaturahmi dari pimpinan kota dan kabupaten Serikat Tani Nelayan PK Kota Bima di ruang kerjanya pada Jumat (14/3/2025). Pertemuan ini menjadi wadah diskusi mengenai berbagai permasalahan yang dihadapi petani dan nelayan, serta membahas solusi untuk meningkatkan kesejahteraan mereka.
Dalam pertemuan tersebut, perwakilan Serikat Tani Nelayan menyampaikan aspirasi terkait akses bantuan, kebijakan pemerintah, serta upaya peningkatan produktivitas di sektor pertanian dan perikanan. Wali Kota Bima menyambut baik dialog ini dan menegaskan komitmennya untuk mendukung para petani dan nelayan melalui kebijakan yang berpihak kepada mereka.
"Kami siap berkolaborasi dan mendengarkan masukan dari para petani dan nelayan. Pemerintah akan terus berupaya menghadirkan kebijakan yang mendukung mereka agar kesejahteraan dan produktivitas sektor pertanian serta perikanan di Kota Bima semakin meningkat," ujar Wali Kota.
Selain membahas kesejahteraan petani dan nelayan, Wali Kota Bima juga menyoroti pentingnya kerja sama dalam mengatasi permasalahan sampah di Kota Bima. Ia menyampaikan bahwa pemerintah tengah berupaya menyediakan lebih banyak tempat sampah di titik-titik strategis sebagai langkah awal dalam mengelola sampah dengan lebih baik.
Diharapkan, pertemuan ini dapat mempererat sinergi antara pemerintah daerah dan Serikat Tani Nelayan PK Kota Bima dalam mendorong kemajuan sektor pertanian dan perikanan, sekaligus meningkatkan kualitas lingkungan di Kota Bima.(RED)